Munchen langsung menampilkan agresivitas di hadapan suporter tuan rumah sejak awal pertandingan.
Pertandingan baru memasuki menit ketiga, Joshua Kimmich sudah mengubah angka di papan skor. Crossing dari sisi kanan tidak berhasil disapu dengan baik. Kimmich yang berada di kotak penalti Madrid melepasan bola ke dalam gawang Keylor Navas.Tertinggal 0-1 Madrid mencoba menyusun serangan dengan sabar. Serangan dari sayap menjadi opsi Los Blancos mencari peluang.
Karim Benzema mencetak dua gol pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions menghadapi Bayern Munchen. (REUTERS/Paul Hanna)
|
Setelah skor imbang kedua kesebelasan saling berbalas melakukan pressing setiap lawan memegang bola.
Munchen memiliki kesempatan beruntun pada menit ke-34. Robert Lewandowski mampu melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti namun Navas masih bisa memblok bola. Thomas Mueller yang mengejar bola muntah melepaskan tembakan namun bola melambung dari sasaran.
Menit ke-39 Ronaldo memiliki kesempatan yang membuat Ulreich harus merebahkan badan untuk menyelamatkan gawangnya dari kebobolan. Setelah peluang Ronaldo, Sergio Ramos yang turut naik pada situasi tendangan sudut menggetarkan jala gawang Munchen dari luar.
Setelah laga yang ketat di babak pertama, pertandingan di babak kedua diawali dengan blunder Sven Ulreich yang tidak mampu mengantisipasi back pass yang diberikan Corentin Tolisso. Benzema pun mengeksekusi peluang dan membawa El Real unggul 2-1.
Menit ke-50 Alaba melepaskan tembakan yang cukup kencang dari luar kotak penalti yang masih dapat ditepis Navas.
Cristiano Ronaldo gagal menyelesaikan dua umpan yang diberikan kepadanya pada menit ke-54, baik sodoran dari Marco Asensio maupun bola lambung dari Marcelo.
James Rodriguez yang berstatus pemain pinjaman Munchen dari Madrid kembali menghidupkan pertandingan. Umpan dari Niklas Suele berhasil disepak James namun bola masih dapat diblok. James yang berlari mengejar bola rebound berhasil mengolongi Navas dan membuat skor menjadi 2-2 pada menit 64.
Navas kembali menunjukkan kualitas sebagai penjaga gawang klub sebesar Madrid dengan menepis tembakan kencang Tolisso dari dalam kotak penalti pada menit ke-74.Di saat Munchen masih bersemangat mencari gol ketiga di Bernabeu, Madrid mencoba menurunkan tensi pertandingan.
Hingga wasit Cuneyt Cakir meniup peluit akhir skor 2-2 tetap bertahan dan Madrid dipastikan melangkah ke final.
Susunan pemain inti Real Madrid: Keylor Navas; Lucas Vazquez, Raphael Varane, Sergio Ramos, Marcelo; Luka Modric, Mateo Kovacic, Toni Kroos; Marco Asensio; Karim Benzema, Cristiano Ronaldo.
Susunan pemain inti Bayern Munchen: Sven Ulrich; Joshua Kimmich, Niklas Sule, Mats Hummels, David Alaba; Corentin Tolisso, Thiago Alcantara; Thomas Muller, James Rodriguez, Franck Ribery; Robert Lewandowski (nva)
Baca Kelanjutannya Seri 2-2 dengan Bayern Munchen, Real Madrid ke Final : https://ift.tt/2KvWUA6Bagikan Berita Ini
0 Response to "Seri 2-2 dengan Bayern Munchen, Real Madrid ke Final"
Post a Comment