Di MotoGP Argentina Marquez akan memulai balapan dari posisi keenam, di belakang pebalap Reale Avintia Racing Ezteve Rabat dan pebalap Team Suzuki Ecstar Alex Rins. Ia terpaut 0,601 detik dari Miller yang menempati posisi pertama untuk balapan pada Senin (9/4) dini hari nanti.
"Saya melihat putaran yang Jack lakukan dan cara dia balapan seperti menunggangi seekor banteng. Dia mengambil banyak resiko dan meraih tempat pertama," kata pebalap asal Spanyol berusia 25 tahun tersebut seperti yang dikutip dari Crash pada Minggu (8/4) siang.Kendati harus start dari posisi keenam, Marquez tidak berkecil hati. Ia malah merasa senang dapat memulai balap dari posisi tersebut.
Marc Marquez tetap senang meski harus start dari posisi keenam di MotoGP Argentina. (AFP PHOTO / KARIM JAAFAR)
|
Lebih lanjut Marquez mengatakan seri balapan kedua MotoGP 2018 di Argentina memiliki risiko yang besar untuk terjadi kecelakaan.
Marquez berharap bisa menghindari kecelakaan dalam balapan di Sirkuit Termas de Rio Hondo. (AFP PHOTO / KARIM JAAFAR)
|
"Sirkuit ini [Sirkuit Termas de Rio Hondo] cukup berisiko untuk terjadinya kecelakaan. Tahun ini saya mencoba untuk menghindari risiko kecelakaan dan tabrakan," ucap Marquez.
"Saya tetap tidak akan takut mengambil risiko saat balapan. Akan tetapi, jika Anda kecelakaan dalam kondisi lintasan balap yang setengah kering atau setengah basah seperti itu, biasanya Anda akan cedera karena terlempar dari motor," ucapnya melanjutkan. (sry) Baca Kelanjutannya Marquez: Cara Balapan Jack Miller Seperti Menunggangi Banteng : https://ift.tt/2qdn7KsBagikan Berita Ini
0 Response to "Marquez: Cara Balapan Jack Miller Seperti Menunggangi Banteng"
Post a Comment