Search

Golovkin Masih Ingin Duel Lawan Canelo

Putra Permata Tegar Idaman, CNN Indonesia | Sabtu, 28/04/2018 04:38 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Gennady Golovkin tetap ingin melanjutkan duel lawan Saul 'Canelo' Alvarez meski sang lawan tengah menjalani sanksi akibat kasus doping yang menjeratnya.

Duel Golovkin lawan Canelo sejatinya bakal digelar pada 5 Mei mendatang. Namun karena Canelo terbukti mengonsumsi zat clenbuterol dalam kadar yang berlebih, Komisi Atlet Nevada memberinya hukuman sanksi enam bulan dan otomatis duel tersebut batal.

Dengan kondisi tersebut, Golovkin masih menantikan Canelo sebagai prioritas utama calon lawan untuknya di bulan September.

"[Rematch lawan Canelo] adalah pertarungan terbesar, pertarungan dengan keuntungan yang besar untuk semua orang yang terlibat. Saya siap untuk pertarungan itu bila pertarungan itu kembali terjadi," kata Golovkin seperti dikutip dari Boxingscene.

Duel Golovkin lawan Canelo di pertemuan pertama jadi salah satu duel sengit dalam satu dekade terakhir.Duel Golovkin lawan Canelo di pertemuan pertama jadi salah satu duel sengit dalam satu dekade terakhir. (Foto: Joe Camporeale-USA TODAY Sports via REUTERS)
Golovkin mengaku timnya tetap memiliki rencana cadangan di luar duel lawan Canelo.

"Canelo adalah prioritas dan itulah yang masih jadi tujuan kami di bulan September meski saya paham ada kemungkinan duel lain lawan Jermall Charllo dan Billy Joe Saunders."

Duel Golovkin lawan Canelo pada 5 Mei terpaksa batal karena Canelo terkena sanksi.Duel Golovkin lawan Canelo pada 5 Mei terpaksa batal karena Canelo terkena sanksi. (Foto: Joe Camporeale-USA TODAY Sports via REUTERS)
"Saya masih fokus pada laga 5 Mei [lawan Vanes Marturosyan] dan kami tinggal menunggu apa yang terjadi dengan Alvarez. Semua ingin duel tersebut terwujud dan saya siap untuk bulan September," ucap Golovkin.
Setelah gagal melawan Canelo di 5 Mei, Golovkin kemudian menggelar duel lawan Martirosyan.
Golovkin Masih Ingin Duel Lawan Canelo
"Martirosyan adalah petinju yang berbeda, dia lebih tinggi dan punya gaya yang berbeda dengan Canelo. Namun saya siap untuk menampilkan pertunjukan hebat dan memperlihatkan apa yang ingin disaksikan penonton, yaitu Golovkin dengan gaya Meksiko," tutur Golovkin. (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Golovkin Masih Ingin Duel Lawan Canelo : https://ift.tt/2HznOFu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Golovkin Masih Ingin Duel Lawan Canelo"

Post a Comment

Powered by Blogger.