Capello resmi meninggalkan Jiangsu Suning setelah kabar tersebut dirilis situs resmi klub tersebut. Capello akan digantikan oleh pelatih asal Rumania, Cosmin Olaroiu yang sebelumnya jadi arsitek Al Ahli.
Kepergian Capello disebut terjadi lantaran adanya ketidaksepakatan dan perbedaan pandangan dengan pihak manajemen klub serta tidak berhubungan dengan hasil yang diraih tim. Jiangsu Suning sejauh ini mencatat satu kemenangan dan dua kekalahan dalam tiga laga yang mereka jalani.Capello datang ke Jiangsu Suning pada akhir musim lalu. Saat itu Capello mengisi posisi Choi Yong-soo dan bertugas menyelamatkan klub yang sedang terperosok ke zona degradasi. Dengan tiga laga tersisa, Capello mampui membawa Jiangsu Suning finis di posisi ke-12 dari 16 tim peserta.
![]() Fabio Capello tak memiliki karier panjang di China. |
Capello mengangkat namanya sebagai manajer elite saat ia menangani Milan meneruskan tugas Arrigo Sacchi. Setelah itu Sacchi juga sukses mempersembahkan gelar ketika menangani AS Roma, Real Madrid, dan Juventus (akhirnya gelarnya dicabut).
Peruntungan Capello berubah saat ia menangani timnas Inggris. Capello gagal membawa Inggris bersinar, begitu juga halnya ketika ia menjadi arsitek Rusia pada periode 2012-2015. (ptr) Baca Kelanjutannya Fabio Capello Gagal di Liga Super China : https://ift.tt/2GgT2otBagikan Berita Ini
0 Response to "Fabio Capello Gagal di Liga Super China"
Post a Comment