Search

Persija Siapkan Pemain Pelapis Lawan Timnas Indonesia U-23

Jakarta, CNN Indonesia -- Selain dinanti laga final Piala Presiden 2018, Persija Jakarta juga sudah dipastikan bakal meladeni laga pramusim lainnya menghadapi Timnas Indonesia U-23, Sabtu (24/2).

Direktur Utama Persija, Gede Widiade, melihat laga kontra tim Merah Putih sebagai kesempatan untuk memantapkan persiapan pemain pelapis.

"Beberapa pemain butuh kesempatan dan uji coba lawan Timnas Indonesia ini bagus buat jam terbang mereka. Pemain yang jam terbangnya di pramusim masih kurang bisa dimanfaatkan sebagai upaya menyamakan kemampuan dengan tim utamanya," kata Gede.

Uji tanding kontra Timnas Indonesia dianggap sejalan dengan perkembangan persiapan Persija yang sedang mencari lawan yang lebih kuat menjelang bergulirnya Liga 1, yang rencananya dimulai pada 10 Maret.

Persija Jakarta meraih hasil positif di turnamen pramusim 2018.Persija Jakarta meraih hasil positif di turnamen pramusim 2018. (dok. Persija Jakarta)
"Mendekati hari H sebuah tim pasti mencari tim latih tanding yang kualitasnya terus meningkat. Ini kebiasaan dalam sebuah tim. Tidak cuma timnas," ujar Gede.

Sosok yang baru masuk ke manajemen Persija pada tahun 2017 itu mengakui penawaran laga uji tanding berasal dari PSSI melalui Sekretaris Jenderal, Ratu Tisha Destria, pada pekan kedua Februari 2018.

Hingga saat ini pihak Persija dan PSSI masih berdiskusi mengenai penggunaan Stadion Utama Gelora Bung Karno, khususnya masalah perizinan dan tarif sewa lapangan.

Sebelum Liga 1 bergulir Persija telah menjalani beberapa agenda uji tanding mandiri dan tiga turnamen pramusim sejak awal tahun 2018, yakni Suramadu Cup, Boost Sports SuperFix Cup, dan Piala Presiden.

(nva/jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Persija Siapkan Pemain Pelapis Lawan Timnas Indonesia U-23 : http://ift.tt/2CjHVEn

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Persija Siapkan Pemain Pelapis Lawan Timnas Indonesia U-23"

Post a Comment

Powered by Blogger.