Search

Messi Patahkan Kutukan Mandul Gol ke Gawang Chelsea

Jakarta, CNN Indonesia -- Bintang Barcelona Lionel Messi akhirnya berhasil mematahkan kutukan dengan mencetak gol ke gawang Chelsea pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stamford Bridge, Selasa (21/2). Ini menjadi gol perdana Messi ke gawang The Blues.

Gawang Barcelona lebih dulu dibobol Willian di menit ke-62 sebelum akhirnya dibalas Messi pada menit ke-75 dan berhasil menyelamatkan Blaugrana dari kekalahan di London.

Bermula dari blunder bek muda Chelsea, Andreas Christensen, dimanfaatkan oleh Andres Iniesta. Gelandang asal Spanyol itu langsung merangsek ke kotak penalti The Blues dan memberikan umpan terukur kepada Messi.

Dilansir Opta, Messi baru berhasil mencetak gol perdananya itu setelah melepaskan tendangan ke-30 ke gawang Chelsea.

Peraih lima trofi Ballon d'Or ini baru bisa mematahkan kutukan tak pernah jebol gawang Chelsea setelah sembilan pertandingan dan bermain selama 730 menit. Skuat arahan Antonio Conte kini menjadi tim ke-71 yang dijebol La Pulga dari 82 klub yang sudah dihadapi.

Gol tersebut juga menjadi rekor tambahan bagi Messi. Sejauh ini, bintang Argentina itu tercatat sebagai pencetak gol terbanyak di babak 16 besar Liga Champions dengan 22 gol. Sementara musim ini Messi sudah mengemas empat gol dari tujuh laga.

Selain itu, Messi juga memastikan diri sebagai penecetak gol terbanyak ke gawang klub Inggris di Liga Champions. Sejauh ini ia total sudah 18 kali menjebol gawang klub Inggris, unggul dari Cristiano Ronaldo (11), Thomas Muller (9), dan Edinson Cavani (8).

Dengan demikian, Messi setidaknya sukses mencetak satu gol dari setengah penampilannya di Liga Champions. Pemain jebolan La Masia itu telah menorehkan 61 gol dari total 122 penampilan. (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Messi Patahkan Kutukan Mandul Gol ke Gawang Chelsea : http://ift.tt/2sHBZFx

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Messi Patahkan Kutukan Mandul Gol ke Gawang Chelsea"

Post a Comment

Powered by Blogger.