Search

Lorenzo: Valentino Rossi Pebalap Hebat

Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Ducati Jorge Lorenzo memberi pujian singkat untuk rival sekaligus mantan rekan setimnya di Movistar Yamaha, Valentino Rossi, dalam sebuah kegiatan tanya-jawab melalui Twitter.

Lorenzo membuka sesi tanya jawab melalui Twitter pribadinya pada Jumat (9/2). Tidak semua pertanyaan yang dijawab pebalap asal Spanyol itu. Dikutip dari Motosan.es, dari ratusan pertanyaan yang didapat, Lorenzo hanya menjawab sekitar 50 pertanyaan.

Salah satu penggemar MotoGP, @NahuelCejass, mengajukan pertanyaan yang sedikit sensitif untuk Lorenzo. Juara dunia MotoGP tiga kali itu ditanya mengenai pendapatnya mengenai sosok Rossi.

"Apa pendapatmu tentang Valentino Rossi sebagai seorang pebalap," tanya akun @NahuelCejass kepada Lorenzo. Lorenzo pun hanya menjawab singkat, "Pebalap hebat."

Jorge Lorenzo menganggap Valentino Rossi sebagai pebalap hebat.Jorge Lorenzo menganggap Valentino Rossi sebagai pebalap hebat. (AFP PHOTO / JAVIER SORIANO)
Hubungan Lorenzo dan Rossi sudah tidak harmonis sejak kedua pebalap menjadi rekan setim di Yamaha pada 2008. Hubungan keduanya semakin memburuk pada musim 2015, ketika Rossi menuduh Lorenzo mendapat bantuan dari Marc Marquez dalam perebutan gelar juara dunia.

Dalam sesi tanya jawab itu, Lorenzo juga mengaku sangat ingin menjadi rekan setim legenda MotoGP asal Italia, Max Biaggi. Lorenzo juga tertarik berkarier di ajang Formula One [F1], tapi dipastikannya tidak akan terwujud dalam waktu dekat.

Jorge Lorenzo mengaku tertarik mencoba karier sebagai pebalap Formula One.Jorge Lorenzo mengaku tertarik mencoba karier sebagai pebalap Formula One. (AFP PHOTO / MANAN VATSYAYANA)
Seorang netizen juga menyamakan Lorenzo dengan bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo. Lorenzo tidak masalah disamakan dengan Ronaldo, yang dianggapnya sebagai atlet panutan.

"Saya suka CR7, karena dia merupakan contoh sebuah pengorbanan dan ketekunan," tulis Lorenzo.

Lebih lanjut, Lorenzo enggan mengomentari mengenai polemik mengenai keberadaan gadis payung di ajang MotoGP. Lorenzo menyerahkan masalah gadis payung ke pihak pengelola MotoGP, Dorna. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Lorenzo: Valentino Rossi Pebalap Hebat : http://ift.tt/2Ca1u1X

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lorenzo: Valentino Rossi Pebalap Hebat"

Post a Comment

Powered by Blogger.