Rian/Hendra kalah dari Marcus/Kevin dengan skor 16-21 21-23 dalam 33 menit pada babak kedua Indonesia Masters yang digelar di Istora Senayan, Kamis (25/1) petang.
"Marcus/Kevin lebih baik. Serangan lebih baik dari kita. Saat ini yang terbaik ya mereka. Yang penting bagi kami tadi adalah selalu siap lawan mereka karena mereka main bola cepat," kata Hendra dalam konferensi pers usai pertandingan.Senada, Rian mengatakan Marcus/Kevin memiliki kualitas serangan yang bagus. "Saat ini mereka ya benar-benar bagus. Hasilnya mereka juga maksimal."
![]() Kevin Sanjaya/Marcus Gideon masih terlalu tnagguh bagi Rian Agung/Hendra Setiawan. |
"Mereka lebih berpengalaman dan matang dalam memberikan bola," ucap Marcus.
Sedangkan Kevin merasa kagum dengan pengalaman Hendra dalam bermain. Menurut dia, Hendra sangat matang dalam menempatkan bola. "Penempatannya membuat susah bagi kami berdua," ucapnya melanjutkan.
Selanjutnya, Marcus/Kevin bakal berhadapan dengan pasangan Taiwan, Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin. Sebelumnya Chen/Wang sukses mengalahkan ganda putra Indonesia, Berry Angriawan/Hardianto, dengan skor 21-11 21-18."Buat besok lawan tak mudah. Yang pasti kami harus lebih siap dari hari ini dan lebih fokus lagi," ujar Kevin.
[Gambas:Video CNN](jun/sry)
Baca Kelanjutannya Rian/Hendra Akui Kehebatan Marcus/Kevin : http://ift.tt/2E7CuLhBagikan Berita Ini
0 Response to "Rian/Hendra Akui Kehebatan Marcus/Kevin"
Post a Comment