Search

Fakta Menarik Jelang Duel Spurs Lawan Manchester United

Jakarta, CNN Indonesia -- Manchester United akan mendapatkan tantangan berat saat mereka melawat ke markas Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Rabu (31/1).

Manchester United dalam kondisi bagus karena selalu menang dalam lima laga terakhir yang mereka jalani. Namun ujian berat menanti skuat Jose Mourinho karena Tottenham Hotspur punya catatan yang bagus di kandang.

Spurs baru menelan satu kekalahan dalam 12 laga kandang yang mereka jalani. Namun Manchester United juga punya catatan tandang yang bagus. Mereka mampu meraup 24 poin dari 12 laga yang dimainkan.

Berikut fakta menarik jelang laga Tottenham Hotspur Lawan Manchester United:

Saat ini Manchester United ada di posisi kedua dengan nilai 53 poin. 'Setan Merah' unggul delapan poin dari Tottenham Hotspur yang berada di posisi kelima.

Manchester United dan Tottenham Hotspur sama-sama tak terkalahkan dalam delapan laga terakhir. Menariknya, mereka sama-sama membukukan 5 kemenangan dan 3 hasil imbang.

Harry Kane patut diwaspadai oleh lini belakang Manchester United.Harry Kane patut diwaspadai oleh lini belakang Manchester United. (Foto: REUTERS/Eddie Keogh)
Dalam empat pertandingan terakhir, Harry Kane selalu mencetak gol. Bomber Inggris itu total membukukan enam gol dalam periode tersebut. Sedangkan bomber Manchester United, Romelu Lukaku hanya mencetak tiga gol dalam empat pertandingan terakhir yang ia mainkan.

Dalam lima duel terakhir antara Tottenham Hotspur lawan Manchester United, Antonio Valencia dan kawan-kawan unggul 3-2.

Namun khusus untuk laga di kandang Tottenham Hotspur, Manchester United tidak pernah memetik kemenangan dalam lima laga terakhir. Spurs mencatat dua kali menang dan tiga laga lainnya berakhir imbang. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Fakta Menarik Jelang Duel Spurs Lawan Manchester United : http://ift.tt/2DQFe2D

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Fakta Menarik Jelang Duel Spurs Lawan Manchester United"

Post a Comment

Powered by Blogger.