Search

Tendangan Kalajengking Giroud Masuk Tiga Besar Puskas Award

Jakarta, CNN Indonesia -- Striker Arsenal, Olivier Giroud masuk dalam finalis tiga besar FIFA Puskas Award lewat gol tendangan kalajengking yang saat menghadapi Crystal Palace musim lalu. Giroud akan bersaing dengan Oscarine Masuluke dan Deyna Castellanos.

Giroud menghentak publik lewat gol apiknya ke gawang Palace. Menerima umpan dari Alexis Sanchez, posisi badan yang sudah lebih dulu maju tidak membuat Giroud kehilangan akal. Instingnya sebagai striker membuat ia mencoba melakukan tendangan dengan posisi sulit. Kakinya mampu menggapai bola dan ternyata tendangan itu sukses menaklukkan Wayne Hennessey.

Pesaing Giroud untuk berebut penghargaan ini adalah kiper asal Afrika Selatan, Oscarine Masuluke. Kiper Baroka itu memutuskan maju membantu serangan saat timnya tertinggal 0-1 dari Orlando Pirates.

Dalam sebuah skema sepak pojok, Masuluke mampu melepaskan tendangan salto dari jarak jauh yang tak bisa diadang oleh kiper lawan. Stadion pun gempar oleh kegembiraan publik tuan rumah..

Satu pesaing Giroud lainnya adalah Castellanos, pesepakbola putri yang mencetak gol fantastis di Piala Dunia U-17 tahun lalu. Saat itu Castellanos mendapat bola dari kick-off, maju beberapa langkah ke depan sebelum melepaskan tembakan jarak jauh yang tak diduga oleh kiper. Bola pun meluncur deras ke dalam gawang.

Pengumuman pemenang Puskas Award akan dilakukan di London akhir bulan ini. Pada tahun lalu, pemain asal Malaysia yang membela Penang, Mohd Faiz Subri meraih trofi Puskas Award lewat golnya ke gawang Pahang. Subri meraih 59,46% suara, unggul jauh atas marlone (22,86%) dan Daniuska Rodriguez (10,01%).

Penghargaan Puskas Award sudah dilakukan sejak tahun 2009 dengan Cristiano Ronaldo keluar sebagai pemenang edisi perdana. Nama-nama tenar seperti Neymar dan Zlatan Ibrahimovic pun pernah memenangi penghargaan ini. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Tendangan Kalajengking Giroud Masuk Tiga Besar Puskas Award : http://ift.tt/2yazj3R

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tendangan Kalajengking Giroud Masuk Tiga Besar Puskas Award"

Post a Comment

Powered by Blogger.