Search

Andik: Egy Lebih Pantas Dijuluki Messi Ketimbang Saya

Jakarta, CNN Indonesia -- Andik Vermansah mengaku termasuk pemain yang dibuat takjub dengan talenta hebat Egy Maulana Vikri. Bahkan, Andik tak malu-malu menyebut dirinya mengidolakan penyerang Timnas Indonesia U-19 tersebut.

Andik pun tak melewatkan bertemu dengan Egy Maulana kala Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 berada satu penginapan di Hotel Imperial Aston, Bekasi, sebelum uji coba lawan Kamboja, Rabu (4/10).

Ia lantas berfoto bersama dengan Egy dan mengunggahnya dalam Instagram. Yang menarik, tulisan di kolom komentar foto tersebut.

"Ini baru betul (Lionel) Messi," demikian Andik menulis dalam kolom komentar unggahan fotonya di Instagram.
[Gambas:Instagram]
Komentar Andik itu memang menarik disimak. Pasalnya, pemain Selangor FA itu yang paling pertama dijuluki Messi dari Indonesia oleh publik Malaysia.

Julukan itu melekat karena kemampuannya dalam menggiring bola disebut sangat ciamik sehingga ia dijuluki Messi dari Indonesia.

Belakangan, Egy Maulana pun mendapat julukan yang sama: Messi Indonesia. Bukan hanya sejumlah fan Timnas Indonesia, media-media di Vietnam pernah ikut-ikutan menjulukinya dengan sebutan tersebut.
Egy Maulana disanjung setinggi langit oleh Andik Vermansah. (Egy Maulana disanjung setinggi langit oleh Andik Vermansah. (CNNIndonesia/Adhi Wicaksono)
"Memang Egy (Maulana) pemain yang saya salutin kali ini. Kalau saya (dijuluki Messi) berlebihah, kalay Egy baru oke," terang Andik kepada CNNIndonesia.com, Senin (9/10).

Tanpa ragu, Andik bahkan mengatakan bahwa Egy Maulana yang layak disanjung sebagai bintang Timnas Indonesia.

Andik bahkan mengaku selalu mengamati aksi-aksi Egy Maulana di Timnas Indonesia U-19 dari tayangan langsung maupun Youtube. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Andik: Egy Lebih Pantas Dijuluki Messi Ketimbang Saya : http://ift.tt/2yTAVwm

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Andik: Egy Lebih Pantas Dijuluki Messi Ketimbang Saya"

Post a Comment

Powered by Blogger.