Search

10 Pemain Persib Ditahan Imbang Madura United

Jakarta, CNN Indonesia -- Persib kembali menuai hasil imbang di Liga 1 saat menjamu Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Kamis (19/10). Kedua tim bermain imbang tanpa gol dan diwarnai kartu merah Dedi Kusnandar.

Meski tampil sebagai tim tamu, Madura United justru tampil merepotkan. Sepakan keras Bayu Gatra di menit ketiga sempat mengejutkan kiper I Made Wirawan. Beruntung bola masih melambung di atas mistar gawang.

Delapan menit kemudian giliran Maung Bandung menebar ancaman. Supardi Nasir mecoba menuntaskan umpan terobosan Febri Hariyadi di depan kotak penalti. Namun, upaya tersebut bisa digagalkan Hary Prasetyo. Hingga babak pertama berakhir, skor masih imbang 0-0 tetap bertahan.

Memasuki babak kedua, Madura bermain lebih menyerang. Bahkan Laskar Sape Kerrab mendapat tiga kesempatan emas untuk mencetak gol. Namun, tak ada yang berhasil menjadi gol.

Dedi Kusnandar (kedua dari kanan) mendapat kartu merah karena memukul Greg Nwokolo.Dedi Kusnandar (kedua dari kanan) mendapat kartu merah karena memukul Greg Nwokolo. (ANTARA FOTO/Saiful Bahri)
Persib yang mengandalkan Ezechiel N'Douassel di lini depan, belum mampu berbuat banyak. Upayanya untuk menembus pertahanan Madura kerap digagalkan Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan.

Upaya Persib untuk meraih kemenangan semakin berat setelah harus tampil dengan 10 pemain di menit ke-79. Dedi Kusnandar diganjar kartu merah karena dianggap memukul Greg Nwokolo.

Meski demikian, Madura United gagal memanfaatkan kelebihan pemain di waktu tersisa. Kedua tim harus berbagi angka setelah hanya bermain imbang 0-0.

Raihan satu angka ini membuat Madura tetap bertahan di posisi kelima klasemen, terpaut empat poin dari Bhayangkara yang berada di puncak. Sementara Persib bertengger di peringkat ke-11 dengan nilai 38. (har)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya 10 Pemain Persib Ditahan Imbang Madura United : http://ift.tt/2yAHiI5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "10 Pemain Persib Ditahan Imbang Madura United"

Post a Comment

Powered by Blogger.