Sejak era Valentino Rossi di ajang balap motor Grand Prix, ada beberapa pebalap asal Italia yang diprediksi akan menjadi suksesor The Doctor. Namun, hingga kini belum ada pebalap yang benar-benar mampu mengikuti jejak Rossi.
Kini, muncul Leonardo Abruzzo. Bocah 10 tahun asal Legnano itu diklaim Il Giorno akan menjadi 'The Next Valentino Rossi'. Indikatornya, selain sudah meraih sukses sejak kecil, Abruzzo juga memiliki tanggal lahir yang sama dengan Rossi: 16 Februari.
Abruzzo langsung merebut gelar juara di kejuaraan Asi Mlk bersama tim Pif Paf. Hebatnya, Abruzzo menyapu bersih kemenangan sepanjang musim ini.
[Gambas:Twitter]
"Musim ini panjang dan kami meraih sukses sejak balapan pertama. Leo selalu menang dari pole dan selalu menang di setiap balapan dengan meraih waktu tercepat," ujar ayah Abruzzo, Emanuele.
Banyak pebalap hebat di MotoGP yang mengawali karier dengan tampil di minimoto, tidak terkecuali pebalap seperti Rossi, Marc Marquez, dan Jorge Lorenzo.
Penampilan apik Abruzzo membuat produsen helm asal Jepang, Suomy, mau menjadi sponsornya. Suomy adalah produsen helm yang juga menjadi sponsor dua pebalap MotoGP saat ini, Andrea Dovizioso dan Alvaro Bautista.
“Kami sangat bangga dengann Leo. Saya dan istri saya tidak pernah menyangka dia bisa tampil seperti ini. Tapi, penting bagi kami untuk tidak terbuai suksesnya. Leo juga harus terus sekolah,” ucap Emanuele. (bac)
Baca Kelanjutannya Leonardo Abruzzo, Bocah 10 Tahun Titisan Valentino Rossi : http://ift.tt/2u0Gh9DBagikan Berita Ini
0 Response to "Leonardo Abruzzo, Bocah 10 Tahun Titisan Valentino Rossi"
Post a Comment